File Explorer Lambat, Aktivitas Disk Tinggi Saat Membuka Folder, Ada Apa dengan Windows 10?

Tanpa ada sebab yang pasti mendadak File Explorer yang sedang saya pakai terasa agak lambat. Setelah dicek ternyata aktivitas disk selalu naik setiap kali membuka folder. Kadang bisa mencapai 99% sekalipun isinya hanya file dokumen yang tidak begitu banyak dan bukan file gambar yang belum tersimpan di cache.

Ketika saya cari penyebab dan solusinya di internet, rata-rata menawarkan solusi yang sama. Menghapus file sementara, mengatur paging file 1.5 kali lebih besar daripada jumlah RAM yang terpasang, menonaktifkan antivirus sementara waktu, merubah power setting dari Balanced ke High Performance, uninstall Skype, menonaktifkan Search dan Superfetch, menonaktifkan update Windows, cek kesehatan HDD, dan... reinstall Windows...



Hanya beberapa solusi di atas yang saya coba tapi tidak ada yang berhasil. Saya tidak mau reinstall Windows kecuali kalau benar-benar terpaksa. Power setting dari dulu disetel ke Balanced sama sekali tidak bermasalah. Skype sudah dibuang sejak pertama kali install Windows 10. Search juga sudah dinonaktifkan dari dulu. Superfetch, malas ngecek apakah sudah dinonaktifkan atau belum. Windows update juga selalu OFF.

Setelah tidak berhasil menemukan solusi yang pas, terpaksa saya utak-atik sendiri. Langkah selanjutnya yaitu mengecek task scheduler dan menonaktifkan semua yang tidak diperlukan, terutama yang asalnya dari aplikasi pihak ketiga (saya lebih suka menyebutnya aplikasi tambahan supaya tidak membingungkan pengguna awam). Sayangnya cara ini tetap tidak berhasil.

Berhubung kasus itu baru saja terjadi, akhirnya saya mulai mengingat-ingat apa saja yang sudah saya lakukan sebelumnya. Dari situlah saya mencoba untuk mulai uninstall semua program yang hari itu dipasang. Setiap kali selesai uninstall, saya cek kembali aktivitas disk saat menjalankan File Explorer. Dan ternyata, yang jadi penyebabnya adalah Resilio Sync...

Setelah saya hapus aplikasi tersebut aktivitas disk kembali normal ketika membuka folder di File Explorer.

Buat kamu yang juga mengalami File Explorer yang terasa berat, mungkin kasus yang saya alami ini bisa membantu mengatasinya. Disini saya menggunakan bantuan aplikasi semacam Resource Monitor yang bisa ditemui di Task Manager, Task Scheduler View dan Last Activity View buatan Nirsoft. Untuk cek HDD bisa menggunakan CrystalDiskInfo.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar