Cara Menyimpan Halaman Web dalam Satu File di Google Chrome

Halaman web yang didownload biasanya tersimpan dalam bentuk sebuah file HTML beserta sebuah folder. Di Google Chrome versi desktop, ada fitur eksperimen yang bisa menyimpan halaman web ke dalam satu file MHTML. Fitur eksperimen tersebut masih ada sampai saat ini di Google Chrome versi 71.

Untuk mengaktifkannya, ketik chrome://flags di address bar Google Chrome. Setelah itu, gunakan kotak search untuk mencari mhtml.

Nama lengkap fitur eksperimen tersebut adalah Save Page as MHTML. Klik menu drop-down disampingnya, lalu pilih Enabled.

Setelah di-Enabled, akan muncul tombol Relaunch Now di bagian bawah. Klik tombol tersebut untuk merestart browser.

simpan web satu file

Setelah browser terbuka kembali, coba download halaman web seperti biasa, yaitu dengan menekan Ctrl + S.

Saat kotak dialog Save As terbuka, lihat pada bagian menu Save as type. Kalau disitu sudah tertera opsi Webpage, Single File, berarti fitur eksperimen tersebut sudah aktif. Klik tombol Save untuk mengunduh halaman web dalam format tersebut dan lihat hasilnya di explorer.

Artikel terkait lainnya seputar menyimpan halaman web:

Cara Menyimpan Halaman Web Sebagai Gambar
Cara Menyimpan Halaman Web ke PDF di Google Chrome

Tidak ada komentar:

Posting Komentar