Cara Reset PotPlayer Kembali Seperti Baru

Setiap aplikasi yang mengusung banyak fitur sudah seharusnya dilengkapi dengan tombol Reset. Fitur reset tersebut akan sangat membantu untuk mengembalikan pengaturan aplikasi ke awal secara instan jikalau sewaktu-waktu ada masalah yang sulit untuk diselesaikan.

Di PotPlayer, tombol reset bisa dengan mudah ditemui di dalam jendela pengaturannya. Untuk lengkapnya simak ulasannya berikut ini.

Untuk melakukan reset di PotPlayer, ikuti langkah-langkahnya seperti di bawah ini:

1. Jalankan PotPlayer, lalu klik-kanan pada layar aplikasi dan pilih Preferences. Atau, pencet tombol F5 setelah aplikasi terbuka.



2. Di dalam jendela Prefences, tombol reset terletak tepat di bagian bawah. Klik tombol tersebut, lalu OK. Selanjutnya PotPlayer akan restart dengan sendirinya dengan kondisi pengaturan kembali seperti baru.



Peringatan: Proses reset juga akan menghapus preset yang sudah dibuat.

Tips: Setelah PotPlayer direset, kalau nantinya pengaturan aplikasi tersebut kembali diutak-atik, saran saya buatlah perubahan yang mutlak selalu diperlukan (misalnya, mematikan auto update) lalu simpan pengaturan tersebut ke file .INI supaya mudah untuk di-restore.

Tujuan tips di atas supaya nantinya tidak perlu repot-repot harus selalu mengutak-atik settingan dari nol setelah melakukan reset.

1 komentar: