Cara Melihat Versi Windows Yang Paling Mudah dan Cepat

Ada banyak cara untuk melihat versi Windows tapi menurut saya hanya 2 yang benar-benar praktis. Tidak perlu instal aplikasi tambahan, tidak perlu blusukan ke jendela Settings atau bahkan Registry.

Dengan kedua cara tersebut, selain versi Windows yang dipakai, info mengenai edisi Windows tersebut juga akan tampil apakah itu Windows edisi Profesional, Home, Enterprise, Ultimate, Education, Starter atau lainnya.

Cara pertama yang paling mudah dan paling cepat adalah dengan mengetikkan winver di kotak Run. Cara ini berlaku dari Windows XP, 7, 8 Vista sampai Windows 10.

winver

Tekan kombinasi tombol Win dan R pada keyboard untuk menampilkan kotak Run, lalu ketik winver dan tekan Enter. Informasi versi Windows yang sedang dipakai akan langsung muncul dalam sekejap.

versi Windows

Cara kedua yang tidak kalah mudahnya (meskipun saya lebih suka cara pertama di atas) adalah dengan mengetikkan winver di Start menu.

Caranya, klik tombol Start menu (atau tekan tombol Win pada keyboard). Setelah Start menu muncul, langsung ketik winver dan tekan Enter.

Ada cara ketiga yang sebenarnya juga mudah tapi sedikit lebih lambat loadingnya dibandingkan dengan cara pertama di atas. Kelebihannya, informasinya lebih lengkap.

Cara ketiga ini berlaku di Windows 10. Klik start menu lalu ketik about, kemudian klik pada About Your PC yang muncul di hasil pencarian. Kalau tidak muncul coba ketik lengkap about your pc di kotak pencarian start menu.

cek versi via start menu

Tunggu sebentar sampai jendela About muncul. Di Windows 10 Pro yang saya pakai, informasi yang tampil di dalam jendela tersebut berupa versi Windows, edisi Windows, OS build, jumlah RAM, tipe sistem (32-bit atau 64-bit), prosesor dan lain-lain.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar