Cara Reset Media Player Classic HC ke Pengaturan Awal

Kadang ada saja masalah yang muncul setelah mengutak-atik pengaturan aplikasi, lalu kerepotan mencari-cari konfigurasi mana yang menyebabkan error.

Ketika penyebabnya tidak kunjung ketemu, akhirnya jalan yang ditempuh adalah dengan mengembalikan pengaturan aplikasi ke pengaturan default, alias reset.

Aplikasi pemutar video pada umumnya mengusung fitur reset. Misalnya seperti MPC Player. Fitur reset pada aplikasi tersebut bisa dijumpai di dalam jendela Options.

Lokasi fitur tersebut tepatnya ada di dalam menu Miscellaneous. Disitu ada tombol Reset yang jika diklik akan menampilkan pesan seperti gambar di bawah ini.



Pesan tersebut intinya menanyakan pengguna apakah yakin untuk menghapus semua konfigurasi yang sudah dibuat dan mengembalikannya ke default setting. Kalau yakin, klik Yes. Nantinya aplikasi akan restart secara otomatis untuk menjalankan proses reset secara sempurna.

Setelah direset biasanya pasti akan diutak-atik lagi. Supaya tidak kerepotan, sebaiknya simpan konfigurasi penting di dalam .ini file, lalu backup file tersebut ke lokasi lain. Nantinya apabila terpaksa harus reset lagi, file backup tersebut bisa dimanfaatkan agar kita tidak perlu mengatur ulang keseluruhan konfigurasi dari nol. Tentunya sebelum dibackup pastikan konfigurasinya bebas dari error apapun juga.

1 komentar: