6 Aplikasi Pemotong Lagu Terbaik (Android, PC, Online)

Sedang butuh aplikasi pemotong lagu? Untuk memotong lagu, sekarang kita bisa melakukannya tidak hanya di PC, tapi juga di tablet dan smartphone Android. Rata-rata aplikasi tersebut tidak hanya bisa memotong MP3, tapi juga mendukung sejumlah format audio lainnya seperti misalnya WAV, AAC dan AMR. Langkah-langkah pemotongan audio pun terbilang relatif mudah untuk semua kalangan pengguna. Dengan kemudahan tersebut, siapapun akan bisa memotong dan menyambung lagu baik itu untuk keperluan membuat ringtone, menggabungkan beberapa audio yang terpisah, menambahkan lagu tertentu pada video sebagai musik background maupun untuk keperluan lainnya.

Dalam artikel ini saya kumpulkan beberapa aplikasi pemotong audio terbaik untuk Android dan PC baik yang offline maupun online. Pilihlah yang sesuai selera atau keadaan. Kalau ternyata ada aplikasi yang tidak bisa berfungsi sebagaimana mestinya namun bisa berjalan dengan baik di smartphone pengguna lain, silahkan mencoba menggunakan aplikasi lainnya.

Aplikasi Pemotong, Perekam dan Penggabung Lagu MP3 Untuk Android


Ringtone Maker MP3 Editor

aplikasi pemotong musik

Selain dapat membuat ringtone dari potongan lagu, aplikasi android dengan ukuran sekitar 2.3 MB ini juga bisa merekam audio. Fitur music playernya bisa memutar lagu pada posisi yang ditentukan. Lagu bisa dipotong dalam dua langkah mudah. Setelah selesai, potongan lagu bisa disetel sebagai ringtone, alarm dan suara notifikasi.

Dalam deskripsi fiturnya, disebutkan bahwa aplikasi tersebut mendukung "MP3, WAV, AAC, AMR and most other music formats", namun sayangnya tidak disebutkan secara mendetail format audio apa saja yang dimaksud dalam "most other". Apakah format audio OGG juga termasuk? Mungkin.

[Link download Ringtone Maker MP3 Editor]

MP3 Cutter and Ringtone Maker

aplikasi android untuk memotong lagu

Dengan bobot file sekitar 1.8 MB, aplikasi android ini dapat memotong audio MP3, WAV, AAC/MP4 dan 3GPP/AMR. File musik discan secara otomatis sehingga pengguna bisa dengan mudah memilih lagu yang hendak diedit. Dengan bar yang disediakan pengguna juga dapat mengambil bagian manapun dari lagu tersebut untuk dijadikan alarm, nada SMS atau untuk keperluan lainnya.

[Link download Ringtone Maker MP3 Editor]

MP3 Cutter

memotong dan menyambung musik

Aplikasi pemotong sekaligus penyambung lagu untuk Android. Beberapa fiturnya antara lain menampilkan semua lagu yang tersimpan, memotong audio dengan forward/backward selector, pemutar musik untuk mendengarkan bagian audio yang dipilih sebelum dipotong, dan menyetel hasil pemotongan sebagai ringtone.

[Link download Ringtone Maker MP3 Editor]

MP3 Cutter & Merger

aplikasi pemecah mp3

Sama halnya seperti MP3 Cutter, aplikasi ini juga bisa memotong dan menggabungkan audio. Pilih lagu yang hendak diedit, tentukan bagian lagu yang ingin dipotong dengan menggunakan slider yang disediakan, lalu simpan hasilnya. Tampilan editing saat memotong dapat diperbesar agar pengguna dapat melakukan pemotongan secara akurat.

[Link download Ringtone Maker MP3 Editor]

Online MP3 Cut

pemotong mp3 online

MP3 Cutter mendukung lebih dari 300 format dan daftar format tersebut bisa dicek disitusnya. Tidak hanya itu saja, selain mampu memotong audio dengan mudah dan cepat, aplikasi tersebut juga bisa mengambil (ekstrak) audio dari video. File audio yang dipotong atau diekstrak bisa disimpan dalam format MP3, WAV, AAC atau AMR. Oh ya, ada juga fitur fade-in dan fade-out. Aplikasi online ini gratis dan memiliki user interface yang nyaman untuk mengedit audio.

[Link MP3Cut]


Aplikasi Pemotong MP3 Untuk PC & Laptop


software potong, gabung, mix audio

Khusus untuk PC dan Laptop, mencari aplikasi pemotong mp3 yang mudah untuk semua kalangan pengguna ternyata cukup sulit. Beberapa aplikasi editing audio yang populer seperti Audacity dan mp3DirectCut sebenarnya cukup mudah, tapi bagi yang belum terbiasa bermain-main dengan editor audio kemungkinan besar akan bingung.

Ada juga beberapa aplikasi yang kelihatannya simpel dan cukup menarik, tapi sayang semuanya menggunakan online installer sehingga saya enggan untuk menginstallnya, apalagi program-program tersebut juga diselipi dengan tawaran-tawaran aplikasi tambahan.

Satu-satunya software yang proses instalasinya bersih dan simpel dalam penggunaannya adalah Eusing Free MP3 Cutter. Selain fitur pemotong, fitur mixer dan penyambung musik juga tersedia.

Disitusnya tertulis bahwa Eusing Free MP3 Cutter 2.1 hanya mendukung Windows 9x/Me/NT/2000/XP/2003/Vista/7/8, namun freeware tersebut juga bisa berfungsi dengan baik saat saya coba jalankan di Windows 10 64-bit.

Cara lainnya bisa juga dengan menggunakan fitur recording pada VLC Player.

[Link download Eusing Free MP3 Cutter]

Nah, itulah beberapa aplikasi pemotong audio yang sebagian diantaranya juga memiliki tambahan fungsi untuk merekam, menggabungkan dan convert.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar