Cara Instan Membuat Tabel HTML CSS

Dalam membuat tabel HTML CSS, kita tidak perlu capek-capek membuatnya dari nol.

Cukup dengan menggunakan generator tabel online dan melakukan sedikit penyesuaian (jika dirasa perlu), tabel pun siap untuk dipasang di blog.

Berikut ini adalah beberapa generator tabel online yang bisa kamu gunakan. Semuanya gratis.

CSS Table Generator


Yang satu ini mungkin cocok buat yang menginginkan tabel dengan efek gradient dan shadow. Beberapa elemen dapat dimodifikasi hanya dengan mengklik pilihan-pilihan yang tersedia dan menggeser tombol slider seperti jenis dan ukuran huruf, warna sel, tema tabel, dan lain-lain.

css-table-generator

Selain tabel yang bisa dilihat di halaman depan, tersedia pula lebih dari 20 model tabel lainnya. Contohnya bisa dilihat pada gambar pertama di atas.

Link: http://www.csstablegenerator.com/

HTML Table Style Generator


Kurang lebih sama seperti CSS Table Generator dengan sedikit perbedaan, diantaranya yaitu tersedianya pagination dan table footer namun tidak ada efek shadow.

html-table-style-generator

Link: http://tablestyler.com/

Bikin Tabel Seperti di Microsoft Word


Kekurangan mencolok dari kedua pilihan di atas adalah kita harus memasukkan data langsung ke dalam kodenya. Berbeda halnya dengan HTML Table Generator dimana kita bisa langsung memasukkan data ke dalam sel tabel seperti membuat tabel di Microsoft Word.

Kita bisa split dan merge cells, menghilangkan row dan column, membuat row sebanyak yang diperlukan, menyisipkan tambahan row atau column, undo dan redo, dan sebagainya dengan sangat mudah. Setelah selesai semuanya, kita hanya perlu mengklik tombol Generate dan kemudian mengcopy kode HTML dan CSS.

html-table-generator

Ada juga opsi generate tanpa CSS sehingga kita bisa kembali membuat tabel HTML dan memasukkannya ke dalam blog dengan menggunakan CSS yang sebelumnya.

Link: http://www.tablesgenerator.com/html_tables#

Itulah 3 generator tabel online gratis yang bisa dimanfaatkan untuk membuat tabel html css secara instan. Setelah memasang tabel di blog atau situs, jangan lupa cek tampilan di setiap browser populer untuk memastikan bahwa setiap tabel tampil sesuai dengan yang diharapkan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar