3 Cara Download Video Instagram di PC & Laptop

Untuk download video instagram melalui PC dan laptop, cara yang paling mudah adalah dengan menggunakan downloader semacam Internet Download Manager (IDM).

Jika tidak memiliki IDM, bisa menggunakan add-on seperti Flashgot atau add-on yang dibuat khusus untuk download video dari Instagram.

Cara 1# Download Video Instagram dengan IDM


Buka video instagram yang diinginkan di browser, lalu klik tombol play untuk memainkan video tersebut. Tombol download IDM akan otomatis tampil di atas video. Klik tombol tersebut untuk memulai download.


Cara 2# Download Video Instagram dengan Flashgot

  • Jalankan browser Mozilla Firefox dan install Flashgot dari link ini.
  • Setelah diinstall, restart browser.
  • Buka akun instagram yang videonya ingin anda download, lalu buka video tersebut.
  • Klik pada video untuk memainkannya lalu klik lagi untuk pause.
  • Lihat di area toolbar Firefox. Setelah anda mengklik pada video, icon Flashgot muncul di area tersebut. Klik icon tersebut.
  • Berikutnya, pilih folder untuk menyimpan video tersebut dan klik Select Folder.
  • Klik OK untuk memulai download.

Cara 3# Download Video Instagram dengan Video Downloader Professional

  • Jalankan Mozilla Firefox dan unduh add-on Video Downloader Professional dari sini
  • Setelah diinstall, akan muncul kotak pop-up (lihat gambar di bawah). Klik kotak X untuk menutupnya.
  • Selain itu, icon add-on juga akan muncul di area toolbar Firefox
  • Buka akun instagram yang videonya ingin anda download, lalu buka video tersebut
  • Klik pada video untuk memainkannya. Icon add-on di toolbar akan berubah menjadi icon download berupa panah mengarah ke bawah.
  • Klik icon tersebut dan klik Download

Demikianlah cara mengunduh video instagram di PC dan laptop. Berikutnya, jika anda ingin mengambil foto dari instagram, silahkan baca Cara Menyimpan Foto dari Instagram di PC Tanpa Atau Dengan Aplikasi.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar